Pages

Sabtu, 08 Maret 2014

Facebook Messenger untuk Windows Phone kini Resmi Tersedia di Windows Phone Store


Minggu kemarin, Facebook secara resmi bakal meluncurkan aplikasi Facebook Messenger di platform Windows Phone. Dan kini, aplikasi tersebut pun telah secara resmi bisa digunakan oleh para pengguna smartphone Windows Phone.
facebook messenger Windows Phone
Aplikasi ini sayangnya hanya bisa digunakan oleh smartphone dengan sistem operasi Windows Phone 8. Fitur yang dimilikinya pun hampir sama dengan aplikasi Facebook Messenger di Android ataupun iOS. Namun terdapat satu fitur yang tak tersedia, yakni tidak adanya fitur panggilan suara.
Dalam aplikasi Facebook Messenger tersebut, pengguna smartphone Windows Phone juga bisa melihat message tanpa harus membuka Facebook. Selain itu, aplikasi ini juga dikembangkan secara langsung oleh pihak Facebook sendiri, bukan Microsoft. Sementara aplikasi Facebook di Windows Phone, dikembangkan oleh Microsoft.

Kamera Outdoor Nikon Coolpix AW120 Resmi Diperkenalkan dengan Ketahanan di Kedalaman Air hingga 18 Meter


Sebuah kamera outdoor diperhitungkan karena fitur ketahanannya di berbagai jenis lingkungan. Dan kini, salah satu produsen kamera ternama dunia, Nikon baru saja memperkenalkan kamera outdor terbarunya, yakni Coolpix AW120.
nikon coolpix aw120 (1)
Seperti halnya sebuah kamera outdoor lain, Coolpix AW120 ini pun memiliki ketahanan terhadap suhu dingin, ketahanan terhadap air serta tahan terhadap benturan. Nikon pun mengatakan bahwa kamera ini bisa digunakan di dalam air dengan kedalaman hingga 18 meter.
Selanjutnya, kamera digital outdoor ini memiliki ketahanan terhadap benturan dari ketinggian hingga 2 meter. Kamera digital in ipun bisa digunakan dengan aman pada kondisi dengan suhu minus 10 derajat Celcius.
nikon coolpix aw120 (2)
Kamera ini hadir dengan sensor 16MP dengan lensa 24-120mm dan aperture f/2.8-4.9. Kamera ini juga memiliki fitur built-in WiFi. Fitur berikutnya, kamera ini memiliki konektivitas GPS ataupun peta dunia. Kamera dengan display OLED 3 inci ini menurut rencana akan mulai dijual pada 27 Februari dengan harga 350 USD atau setara 4,2 juta rupiah.

Tujuh Hal Keren tentang Handphone Android yang Sudah Di-root


Banyak pengguna handphone Android yang berlomba-lomba untuk me-root gadget kesayangannya tersebut. Dan, tak menutup kemungkinan Anda adalah salah satunya. Namun kemudian muncul pertanyaan besar, apa keuntungan dari sebuah handphone yang sudah di-root?
Jawaban untuk pertanyaan ini tentu sangat banyak. Anda bisa melakukan kustomisasi ROM, melakukan overclock CPU, menghapus aplikasi sistem yang menurut Anda tidak berguna dan lain-lain.
Dari sekian banyak kegunaan root pada handphone Android, berikut ini adalah 7 fungsi keren root pada handphone Android. Jika Anda memiliki pendapat, jangan sungkan untuk memberikan komentar pada kolom di bawah.
1. Menghapus Bloatware

Sebagian besar, sebuah handphone Android datang dengan dilengkapi aplikasi yang bahkan tak berguna dan tidak dipakai oleh penggunanya. Aplikasi tak berguna tersebut, biasa disebut bloatware.
Untuk hal yang satu ini, di handphone Android yang sudah di-root, Anda bisa menghapus atau menonaktifkan aplikasi tersebut. Untuk melakukan hal ini, salah satu cara mudah yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan Gemini App Manager.
2. Instal ROM Custom
Hal inilah yang membuat handphone Android root paling menyenangkan. Terlebih di internet banyak ditemukan berbagai jenis ROM custom yang bisa saja menghasilkan performa yang jauh lebih baik dibandingkan dengan stock ROM.
3. Overclock CPU
Sebuah aplikasi bernama SetCPU bisa Anda gunakan untuk melakukan overclock pada handphone Android. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mengatur dengan mudah kecepatan CPU yang Anda inginkan.
4. Merekam Video di Layar
Mengambil screenshot layar sudah biasa. Namun dengan handphone yang sudah di-root, Anda bisa memakai aplikasi bernama Screencast yang mampu mengambil screenshot rekaman video layar handphone Android Anda. Nantinya, video hasil rekaman memiliki format MP4.
5. Backup Apapun

Berbekal aplikasi Titanium Backup, Anda bisa membackup segala yang ada di handphone Anda sekaligus. Dari data, aplikasi yang telah terinstall, aplikasi sistem dan lain-lain.
6. Menghapus Iklan
Dengan memakai aplikasi AdFree, layar di handphone Anda akan terbebas dari iklan-iklan yang biasa nongol pada aplikasi gratisan.
7. Garansi Hilang
Dengan melakukan rooting terhadap handphone Android, maka bisa saja garansi handphone Anda tidak berlaku. Anda memang bisa melakukan unroot. Namun terdapat beberapa handphone yang sudah dilengkapi dengan software yang bisa mendeteksi adanya tindakan rooting. Selain itu, melakukan kustomisasi secara sembarangan juga bisa berujung pada handphone brick.

Intel Resmi Berhasil Mengakuisisi Produsen Smartwatch Basis


Langkah Intel untuk meramaikan pasar perangkat wearable kian mantap. Setelah mengumumkan keberadaan prosesor Quark yang ditujukan untuk perangkat wearable, kini mereka telah berhasil mengakuisisi produsen smartwatch bernama Basis. Untuk mengakuisisi perusahaan tersebut, Intel pun harus mengeluarkan uang senilai 100 hingga 150 juta USD.

smartwatch
Basis nampaknya menjadi perusahaan produsen smartwatch yang banyak dilirik oleh para perusahaan teknologi dunia. Tak hanya Intel yang tertarik dengan perusahaan tersebut. Nama besar lainnya seperti Google dan Apple pun sempat dikabarkan tertarik untuk membelinya. Namun pada akhirnya, Intel berhasil memenangkan perusahaan ini dalam sebuah proses lelang.
Basis sendiri saat ini telah memiliki perangkat wearable yang tersedia di pasaran. Bersaing dengan produsen lainnya seperti Nike dan Jawbone, Basis berhasil mendapatkan market share sebanyak 7 persen.
Dengan adanya proses akuisisi ini, maka langkah Intel untuk segera meluncurkan perangkat wearable miliknya kian dekat. Tak hanya itu, keseriusan Intel untuk terjun dalam pasar perangkat wearable ini pun semakin meramaikan persaingan. Terlebih perusahaan besar lainnya juga tak mau ketinggalan.

Game Batman: Arkham Knight yang KEREN Bakal Meluncur Oktober 2014 Ini di PC, PS4 dan Xbox One


Sekuel game Batman terakhir dari pengembang Rocksteady, yang berjudul Arkham Knight, tampaknya tidak akan menawarkan dukungan multiplayer apapun kepada para penggemarnya, meskipun pada kenyataannya hal tersebut telah menjadi salah satu permintaan utama dari penggemarnya sejak awal Arkham Asylum diluncurkan.
Batman-Arkham-Knight
Dan sebagaimana pernyataan dari sutradara dan sekaligus merangkap sebagai penulisnya bernama Sefton Hill yang dikutip oleh VG247 baru-baru ini, keputusan untuk tidak memberikan dukungan multiplayer pada sekuel game Batman terbaru ini telah ditentukan pada awal proses pembangunan dan untuk saat ini pihaknya hanya akan terfokus pada pengembangan elemen single-player saja.
Elemen game Batman: Arkham Knight sendiri telah dikembangkan selama lebih dari dua tahun dengan lebih memprioritaskan pada kualitas dukungan single-player. Sedangkan pada sekuel Batman terbaru ini akan diperkenalkan kecanggihan Batmobile ke dunia game, memberikan pemain lebih banyak mobilitas untuk menjelajahi sudut-sudut jalan di kota Gotham dan juga mendapatkan Flashpoint tentunya.
Dan untuk versi PC, Microsoft Xbox One, dan Sony PlayStation 4, game Batman: Arkham Knight ini dijadwalkan akan segera dirilis pada tanggal 14 Oktober tahun ini.

Smartphone Sony Xperia Z2 Resmi Diperkenalkan di Indonesia, Dipatok Seharga 8,5 Juta Rupiah


Tak butuh waktu lama bagi para pecinta produk Sony untuk bisa memperoleh smartphone Xperia Z2. Perusahaan asal Jepang itu sudah mengumumkan secara resmi smartphone ini pada Rabu (5/3/2014) kemarin. Smartphone ini pun menurut rencana bakal mulai dijual ke pasar Indonesia pada bulan Maret ini.

sony xperia z2
Pihak Sony pun sudah mengumumkan harga dari smartphone terbarunya ini. Bagi Anda yang tertarik dengan produk ini paling tidak harus mengeluarkan uang sebesar 8,5 juta rupiah.
Smartphone Xperia Z2 ini merupakan suksesor dari Xperia Z1. Namun handphone ini hadir dengan beberapa peningkatan kualitas. Di antaranya adalah prosesor quad core Snapdragon 801 2.3Ghz, AM 3GB, layar 5.2 inci serta kemampuan merekam video 4K HD.
Selain itu, pihak Sony juga mempertahankan beberapa fitur yang sudah ada pada Xperia Z1. Fitur-fitur tersebut antara lain adalah sertifikasi IP58 yang membuat handphone ini tahan air dan debu serta kamera dengan sensor 20MP di bagian belakangnya.

Microsoft: Beralih dari Windows XP ke Windows 7 adalah Kesalahan


Microsoft terus melakukan kampanye untuk mengajak para pengguna Windows XP beralih ke OS lainnya. Dalam kampanye terbarunya, mereka pun mengajak pemilik komputer Windows XP untuk tak menggunakan Windows 7. Bahkan mereka menganggap bahwa menggunakan Windows 7 setelah Windows XP merupakan sebuah kesalahan.
windows 7
Pernyataan tersebut pun diungkapkan oleh VP divisi Bisnis Kecil dan Menengah Amerika Serikat, Cindy Bates. Dia mengatakan bahwa pengguna Windows XP yang beralih ke Windows 7 hanya melakukan perubahan kecil baik bagi mereka sendiri ataupun bagi para konsumen.
Dia pun lebih menyarankan agar pengguna Windows XP untuk segera menggunakan Windows 8. Pihaknya pun kini telah berusaha untuk memenuhi permintaan para konsumen. Terlebih mereka telah mendengar banyaknya komplain terhadap Windows 8 karena tampilannya yang jauh berbeda dengan Windows 7.
Saat ini, Windows 7 merupakan sistem operasi terpopuler sedunia. Di sisi lain, saat ini masih terdapat 29 persen pengguna komputer desktop yang menggunakan OS Windows XP. Dan banyak pengguna Windows XP yang memilih untuk memakai Windows 7 sebagai penggantinya.

RAR for Android Tersedia Gratis Melalui Google Play


Aplikasi populer WinRAR besutan RARLAB yang biasa digunakan untuk membuat dan membongkar arsip di berbagai platform, kini baru saja kembali hadir dalam versi Android terbarunya.
RAR-for-Android-Gratis-Tersedia-Di Google-Play-Store
Tersedia secara gratis melalui Google Play Store, RAR for Android yang kini telah resmi memasuki versi 5.10.build10 ini dikabarkan resmi menawarkan kepada para pengguna smartphone ataupun tablet berbasis Android, pembuatan arsip dalam bentuk RAR dan ZIP serta memungkinkan bisa meng-unpack arsip dalam bentuk RAR, ZIP, TAR, GZ, BZ2, XZ, 7z, ISO, dan ARJ.
Sedangkan sebagaimana yang diungkapkan oleh pengembangnya sendiri, selain dari file ZIP standar, fungsi unzip juga mendukung ZIP dan ZIPX dengan kompresi bzip2, LZMA dan PPMd. Dan itupun belum lagi termasuk dengan keunggulan lainnya yang kabarnya dapat memungkinkan penggunanya untuk mengambil keuntungan dari perintah tambahan yang ada, seperti “repair”, “benchmark ” dan “recovery record”.
Namun berhubung aplikasi ini hanya tersedia dalam bahasa Inggris saja, maka atas dasar itulah pengembang mempersilahkan bagi siapapun yang memang berminat ingin membantu menerjemahkan RAR dalam bahasa yang dikuasainya dengan terlebih dulu men-download file bahasa aplikasi melalui “RAR extras” dan selanjutnya mengikuti petunjuk seperti yang tertera pada file txt yang ada.
Nah, hanya bagi pengguna Android minimal versi 4.0 sajalah kabarnya yang bisa langsung mencoba aplikasi RAR for Android 5.10.build10 ini !

Menginstal aplikasi gratisan seperti Firefox tentunya bukanlah hal yang sulit. Cukup mengunduhnya di internet dan melakukan instalasi yang hanya membutuhkan waktu beberapa menit. Namun kalau Anda tak mau direpotkan hal tersebut, Dell memiliki solusinya.
firefox dell
Perusahaan asal Amerika Serikat tersebut pun ternyata memiliki layanan untuk menambahkan aplikasi Firefox dalam produk komputer barunya. Untuk menginstal aplikasi tersebut dalam produk komputer Dell yang dibeli, para konsumen harus membayar biaya yang tak murah, yakni sebesar 16,25 poundsterling atau setara 300 ribu rupiah.
Informasi mengenai adanya layanan instalasi aplikasi Firefox dalam komputer baru Dell itu diketahui oleh situs Inggris, The Register. Pihak Mozilla pun sudah memberikan pernyataannya terkait adanya layanan instalasi Firefox di komputer Dell. Mereka mengatakan bahwa memang tengah melakukan pembicaraan kerjasama dengan pihak Dell. Namun adanya layanan instalasi aplikasi Firefox tersebut merupakan tahap awal dari proses kerjasama antara kedua perusahaan.